Butuh untuk merekam suara apapun persis seperti apa yang keluar dari speaker komputer? dengan cara merekam suara di laptop komputer ternyata mudah hanya mengaktifkan fitur “stereo mix” pada audio komputer, berikut langkah-langkahnya.
Audio grpahic komputer saat ini sebagian besar memiliki kemampuan untuk merekam suara apapun yang menjadi output di speaker.
Aktifkan MIX Stereo
Klik pojok kanan bawah icon system tray berbentuk speaker, klik kanan kemudian pilih “Recording Device” kemudian akan muncul jendelan properties setting panel audio seperti di bawah ini
Setelah masuk ke jendala Sound, klik kanan di sembarang tempat dan centang keduanya “View Disabled Devices” dan “View Disconnected Devices”, kemudian lihat “Stereo MIX” sudah siap dipakai
Klik kanan di “Stereo Mix” kemudian klik Enable
Aturlah volume perekamnya agar suara yang dihasilkan pas tidak terlalu besar, caranya klik kanan kemudian pilih properties dan pilih tab Level
Jika proses setting audio komputer anda persis mengikuti petunjuk diatas anda bisa menggunakan aplikasi program perekam suara atur setting microphone yang digunakan, jika menggunakan Audacity silahkan pilih Edit > Preference > Device kemudian atur playback dan recording device-nya
Proses ini akan memudahkan anda meng-capture audio apapun dari komputer seperti yang keluar di speaker. Tersedia banyak audio editor yang bisa anda gunakan, tetapi saran saya pergunakan Audacity yang lebih praktis, gratis dan hasilnya juga sangat bagus.
terima kasih artikelnya
sekarang rekam desktop jadi lebih mudah
bisa langsung ke tkp