Pagi-pagi Anda buru-buru mau berangkat ke kantor atau kepentingan keluarga, sudah semangat pagi hari menggebu-gebu segera beranjak dari rumah. Saat menyalakan mobil, kontak posisi on starter ternyata mesin tidak mau nyala bahkan terkesan mesin enggan bangun dari tidurnya.
Apa itu artinya? Artinya itu mobil mogok… pasti keringat dingin langsung ngucur mau naik angkot nggak mungkin, naik taxi tarifnya mahal. Aduuuh… pasti rekan tronika muter otak gimana caranya mobil segera bangun dari tidurnya. Penyebab utamanya biasanya yang sering terjadi adalah aki mobil yang drop.
Sebenarnya ada beberapa opsi agar mobil bisa mau “diajak” pergi
Pertama dorong mobil anda minta tolonglah ke teman, saudara, atau tetangga sekitar rumah
Kedua panggil montir mobil datang kerumah, eiits tapi bengkel mana yang buka pagi-pagi?!
Ketiga isi ulang cepat aki mobil, cara pengisian aki macam ini bisa dibilang efektif bila menggunakan dengan charger aki mobil, Nah, masalahnya unit charger aki tidak semua memilikinya di rumah membelinya dengan harga mahal, membuatnya ternyata sangat mudah loh bagi rekan yang ahli elektronika, gimana kalau g bisa elektronika???!. Silahkan anda baca di bagian artikel lain tentang cara membuat charger aki siapa tahu nanti bisa minta tolong buatkan ke tetangga/ teman yang pandai elektronika.
Mana sempat butuh cepat nih…?! OK tenang saja perhatikan gambar sederhana di bawah ini ya!
Penjelasan skema rangkaian sederhana charger aki cepat
- Warna kuning aki mobil kondisi drop
- Warna biru aki mobil kondisi prima
- Jepit buaya kutub (+) aki mati langsung jumper ke jepit buaya kutub (+) aki prima
- Jepit buaya kutub (-) aki mati di sambungkan ke body/ ground langsung jumper ke jepit buaya kutub (-) aki prima
- Setelah proses pengisian selesai segera lepas sesuai instruksi di gambar mulai dari jepit buaya 4, jepit buaya 3, jepit buaya 2, dan terakhir jepit buaya 1. Semoga bermanfaat