SIFAT-SIFAT ZAT: PENGUKURAN
Keliling – garis yang membentuk suatu lingkaran atau batas suatu bidang.
Jari-jari, radius – jarak antara titik pusat suatu lingkaran dengan garis kelilingnya atau jarak antara pusat bola dengan permukaannya
garis tengah, diameter garis lurus yang menghubungkan dua titik yang terdapat pada kelililing lingkaran atau bola melalui titik pusat atau menyatakan panjang garis ini.
Volume – besar ruang tidda dimensi yang dimiliki oleh suatu benda dan diperoleh panjangnya 2,5m maka ukuran tali tersebut adalah 2.5m
Ukuran – hasil yang diperoleh dari kegiatan mengukur, misalnya jika seutas tali diukur dan diperoleh panjangnya 2.5m, maka ukuran tali tersebut adalah 2.5m.
Bergerak – bergeser dari suatau tempat ke tempat lain bergeser sepanjang suata lintasan misalnya bumi bergerak mengelilingi matahari sebuah mobil bergerak dari satu kota ke kota lainnya.
Gerakan – perpindahan dari suatu tempat ke tempat lain, misal bumi melakukan gerakan mengelilingi matahari; sebuah mobil melakukan gerakan pada waktu bergerak. Gerakan dapat berupa garis lurus atau grais lengkung.
Kecepatan – jarak yang ditempuh dibagi dengan waktu yang dibutuhkan untuk menempuh jarak tersebut. Jika sebuah mobil bergerak sepanjang 35 km dalam waktu setengah jam, maka kecepatannya adalah 70 km per jam.
Percepatan – pertambahan kecepatan sesaat per satuan waktu, yaitu pertambahan kecepatan sesaat dibagi dengan waktu terjadinya pertamabahan kecepatan sesaaat tersebut. Jika kecepatan sesaat sebuah mobil bertambah dari 20 meter per detik (m/det) menjadi 30 m/det dalam waktu 5 detik, maka perepatan = (pertambahan kecepatan sesaat) : (waktu) = (30 – 20). (bersambung)